SAYEMBARA DESAIN LOGO BARU PT PERSERO BATAM

SAYEMBARA DESAIN LOGO BARU
PT PERSERO BATAM

Perusahaan Perseroan Pengusahaan Daerah Industri Pulau Batam (Persero Batam) membuka kesempatan terbuka untuk sayembara desain logo baru.

Sekilas Persero Batam

PT Pengusahaan Daerah Industri Pulau Batam (Persero) atau lebih dikenal dengan Persero Batam merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang didirikan sejak tahun 1973 untuk melayani kegiatan kepelabuhanan, transportasi darat, terminal kargo bandara dan logistik.

Filosofi Logo Baru

Transformasi bisnis melalui digitalisasi usaha dalam bidang penyediaan supply chain terintegrasi untuk melayani ekosistem bisnis di Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam, Bintan, dan Karimun.

Ketentuan Peserta Sayembara

  1. Peserta terbuka untuk umum baik perorangan, kelompok maupun perusahaan.
  2. Peserta bebas mendesain logo sesuai dengan filosofi logo Persero Batam.
  3. Setiap peserta dapat mengirimkan maksimal 2 (dua) desain logo beserta lampiran penjelasan/makna logo.
  4. Peserta wajib melampirkan Surat Pernyataan bermeterai yang menjelaskan bahwa desain logo yang dikirimkan adalah karya sendiri, belum pernah dipublikasikan dan belum pernah disayembarakan sebelumnya.
  5. Melampirkan identitas diri berupa copy KTP, No HP, dan e-mail. Untuk peserta kelompok dan perusahaan, identitas yang disertakan cukup perwakilan.

Pengumpulan Hasil Karya Peserta

  1. Hasil karya yang dikirimkan ke Persero Batam dalam bentuk digital dengan format soft file cdr, psd, jpeg/jpg, png dan pdf meliputi :
  2. Desain logo, terdiri dari desain utama dan desain monotone
  3. Penjelasan dan makna logo
  4. Contoh pengaplikasian logo dalam website, signage kantor, ID card, kartu nama, kendaraan dinas, dan pakaian seragam kantor.
  5. Hasil karya peserta sebagaimana tersebut pada Poin 1 di atas dilengkapi dengan scan Surat Pernyataan dan KTP, kemudian dikirimkan melalui e-mail ke umum@perserobatam.com selambat-lambatnya pada tanggal 9 Mei 2022 dengan subject e-mail “Nama Peserta-Desain Logo Persero Batam”.

Ketentuan Lomba

  1. Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat.
  2. Panitia akan memilih 3 (tiga) finalis untuk mempresentasikan hasil karyanya di hadapan Dewan Juri pada tanggal 17 Mei 2022.
  3. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada tanggal 31 Mei 2022 pada website resmi perusahaan perserobatam.com
  4. Setiap desain logo yang telah dikirimkan oleh peserta menjadi hak milik
    Persero Batam.
  5. Persero Batam berhak meminta penyempurnaan terhadap desain logo yang terpilih dari pemenang sayembara.

Hadiah

Pemenang sayembara akan mendapatkan hadiah berupa uang tunai senilai Rp10.000.000,00 (sepuluh juta rupiah) dipotong pajak.

Download Pengumuman Sayembara Desain Logo Persero Batam